Sunday, 16 January 2011

Resep Donat kentang

Bahan:
kentang 250gr
air 1 gelas kecil
yeast instant 7 gr (3/4 bgks fermipan)
gula 1 sendok
garam 1 sendok
margarin 75 gr
telur 2
terigu cakra 1kg
susu bubuk 5sendok (optional, gak ada gpp)
vanili atau vanila (optional, gak ada jg gpp)
Minyak goreng
gula halus/ mesis/coklat sebagai pelengkap

Cara membuat:
- Kentang di kukus/rebus dan haluskan (kalau saya biasanya, dihaluskan pake blender dan dicampur air biar lebih halus)

- kentang yang sudah dihaluskan dengan air dicampur telur, gula, garem, mentega, fermipan, diaduk rata, diamkan 5 menit.

- Masukan terigu, uleni terus sampai kalis dan lembut. (nb: karena menggunakan kentang, adonan akan lengket ditangan. so, gpp kalo masih agak2 lengket, jgn terlalu banyak ditambah terigu nanti adonan jadi keras)

- tutup adonan dengan plastik, diamkan sekitar 45 menit-1jam sampai adonan mengembang 3x lipat.

- bulatkan adonan kecil2 dan bentuk donat. (karena lengket, tangannya dikasih mentega aja biar bentuk donat jadi rapih)

- goreng sampai kecoklatan dan hidangkan dengan gula halus, mesis, atau coklat leleh..

Rasa donat ini gurih dan akan manis jika dihidangkan dengan pelengkap seperti coklat leleh atau mesis atau gula halus. So, buat yang tidak suka manis donat ini cukup enak dimakan langsung tanpa pelengkap.. ya kan nurul... (ok rul,ini pesenan resep donat yg kemarin. please try at home. heheh)

silakan mencoba
happy cooking :)

Saturday, 15 January 2011

resep oat donat

Bahan:
Oat (quaker oat) 100 gr
air panas 1 gelas
Terigu cakra 300 gr
Telur 2 buah
Garam 1 sendok
gula 1 sendok
mentega 50 gr
instant yeast (fermipan) 5 gr (1/2 bgks)
minyak goreng 1/4 kg
vanila atau vanili 1sdt (optional, gak ada gpp)
Gula halus atau mesis untuk pelengkap.

Cara membuat:

- Oat yang sudah dilarutkan di air panas, dicamupur mentega, telur, gula, garam, vanila dan fermipan, aduk dan tunggu sampai 5 menit.

- setelah itu masukan terigu dan di uleni smpai tidak lengket di tangan (kalo msh lengket tambahin terus sedikit2). Uleni terus sampai kalis dan lembut.

- tutup pakai plastik dan diamkan sekitar 1 jam smpai mengembang 3x lipat.

- kempeskan adonan dan bagi dalam bulatan2 (bisa jadi sekitar 20-25 donat)

- cetak menjadi bentuk donat (kalo agak lengket, tangannya kasih terigu atau mentega)

- goreng sampai ke coklatan.

- hidangkan dengan gula halus atau mesis...


Rasanya gurih dan manis.
Sehat dan kaya serat.
Selamat mencoba :)

Thursday, 13 January 2011

"Bring It All Back"

it's the song

Don't stop, never give up
Hold your head high and reach the top
Let the world see what you have got
Bring it all back to you

Hold on to what you try to be
Your individuality
When the world is on your shoulders
Just smile and let it go
If people try to put you down
Just walk on by don't turn around
You only have to answer to yourself

Don't you know it's true what they say
That life, it ain't easy
But your time's coming around
So don't you stop tryin'

Don't stop, never give up
Hold your head high and reach the top
Let the world see what you have got
Bring it all back to you
Dream of falling in love
Anything you've been thinking of
When the world seems to get too tough
Bring it all back to you

Na na na na..

Try not to worry 'bout a thing

Enjoy the good times life can bring
Keep it all inside you
Gotta let the feeling show
Imagination is the key
'Cos you are you're own destiny
You never should be lonely
When time is on your side

Don't you know it's true what they say
Things are sent to try you
But your time's coming arou
nd
So don't you stop tryin'

Don't stop, never give up
Hold your head high and reach the top
Let the world see what you have got
Bring it all back to you
Dream of falling in love
Anything you've been thinking of
When the world seems to get too tough
Bring it all back to you

Na na na na..

Don't you know it's true what th
ey say
Things happen for a reason
But your time's coming around
So don't you stop tryin'

Don't stop, never give up
Hold your head high and reach the top
Let the world see what you have got
Bring it all back to you
Dream of falling in love
Anything you've been thinking of
When the world seems to get too tough
Bring it all back to you
[Repeat to fade]

....s club 7....

Wednesday, 12 January 2011

Anies Baswedan -Inspirasi yang tak pernah henti-

2008: Sosok yang saat pertama kali bertemu, otak saya langsung tertegun dibuatnya. Analisis mendalam mengenai pasal 33 UUD 1945 tentang pengelolaan kekayaan negara yang dikuasai Pemerintah adalah semata-mata untuk kemakmuran rakyat.

"Artinya, logika seorang pejabat negara adalah bekerja mengabdi sepenuh hati dan sekuat tenaga untuk mengelola kekayaan negeri demi kemakmuran dan kesejahteraan rakyatnya. Bukan untuk mensejahterkan dirinya dan keluarganya."

Saya fikir ini adalah catatan penting untuk yang berminat melamar menjadi PNS (Pegawai Negeri Sipil).
-Jogjakarta, Kota yang cukup sering membuka cakrawala dari kebutaan sebuah makna-


2011: Januari tanggal 11, masih di Jogja. Sosok itu kembali membuat tertegun orang-orang yang mendengarnya. Pembukaan UUD 1945 jelas mengamanatkan Bangsa ini untuk mencerdaskan kehidupan Bangsa. Hampir 66 tahun Bangsa ini merdeka, namun masih banyak pendistribusian guru yang kurang merata sehingga banyak anak-anak di desa terpelosok yang belum menerima haknya untuk mendapatkan pendidikan yang layak.

"Bangsa ini d
idirikan oleh orang-orang yang terdidik dan mau mendidik. Artinya, pendidikan merupakan hal terpenting sebagai eskalator kemajuan Bangsa".



Bapak Anies Baswedan
, Rektor termuda di Indonesia dengan segudang prestasinya, masih terus berprestasi dan berkarya untuk memajukan pendidikan di Indonesia. Gerakan Indonesia Mengajar, menginspirasi dan menantang generasi muda untuk prestatif dan kontributif mengajar di pelosok desa yang jauh dari fasilitas perkotaan, dengan niat tulus: mendidik generasi bangsa sebagai aset terbaik memajukan Bangsa ini.


Terima Kasih Bapak Anies Baswedan.
Atas inspirasi yang inspiratif.
Teruslah semangat menginspirasi Indonesia.
Semoga Allah SWT selalu meridhoi.


Link Terkait:
Web Indonesia Mengajar
Profil anies baswedan

foto diambil dari
http://www.indonesiamengajar.org/
dan
http://oase.kompas.com/read/2010/05/01/03195943/Anies.Baswedan.Tokoh.Dunia.Berpengaruh

Monday, 10 January 2011

no reason!!!

sekarang modem uda kembali..
so, gak ada alasan lagi untuk males posting.
menulislah agar kata2 itu tak lekas hilang..


koq jadi upload foto bayi nya orang??
gapapa..abis anak2 lucu banget sih.
senakal-nakalnya mereka tetap aja lucu.
kalopun dimarahin, nanti paling yang marahin nyesel..
karena mereka sedang belajar,
mengetahui dan memilah mana yang benar dan mana yang salah dalam hidup ini.
kalo mereka melakukan kesalahan (apalagi gak di sengaja) itu karena mereka belum tau..
namanya juga belajar.

jadi kalo ada yang marahin anak2 karena si anak melakukan kesalahan yang gak disengaja, itu namanya sama saja mengajarkan anak-anak salah satu perbuatan yang tidak baik.

marah adalah meluapkan emosi gak baik.. Marah merupakan perasaan jengkel yang timbul sebagai respon kecemasan yang dirasakan sebagai ancaman (sundeen, 1995)
so, gak ada alasan untuk marah2 pada anak2..
justru saat anak melakukan keasalahan, beritahukanlah mereka dengan cara yang bijaksana..

di situlah si anak akan mendapatkan 3 pelajaran penting sekaligus:
dia tahu bahwa perbuatannya salah, dia tahu cara mengelola emosi yang baik, dan dia tahu bagaimana dia harus bersikap jika melihat orang lain melakukan kesalahan.

karena mereka adalah bagian dari aset terpenting bangsa untuk mengelola bangsa ini kedepannya.

Jadilah seorang yang bijaksana untuk mencetak generasi2 yang bijaksana pula..
gak ada lagi alasan untuk males posting.
gak ada lagi alasan untuk marah2 pada anak2.
dan gak ada lagi alasan untuk menunda pernikahan. (lho..lho..lho)

NO REASON.
Sayonara..

DAFTAR PUSTAKA
Sundeen, Stuart. 1998. Keperawatan Jiwa. Edisi III. Jakarta : EGC.

...hidup akan lebih ceria, bahagia, dan damai sentosa...






.....dan hidup pun akan terasa tenang dan nyaman....