Sunday 14 August 2011

Alhamdullilah..

Alhamdullilah...
Semoga, nikmat rizqi yang Allah SWT berikan kepada kita adalah rizqi yang barokah yang akan menjadikan kita lebih tawadu', dan lebih dekat kepada Yang Maha Kuasa, Yang Maha Pemberi Rizqi..
Jangan sampai nikmat Rizqi ini membuat kita menjadi sombong, lalai, lebih mencintai dunia, jauh dari Allah dan lupa bersyukur..
Semoga keputusan yang sudah kita buat adalah yang terbaik untuk kita dan orang2 disekitar kita, karena kita harus yakin, di semua keputusan yang kita pilih pasti ada campur tangan Allah yang sangat teliti di setiap detailnya.
Semoga keputusan ini bisa memberikan kontribusi kebaikan untuk umat dan seisi dunia.
Semoga Allah meridhoi keputusan ini dan memudahkan jalan ke depannya.

(96) Apa yang di sisimu akan lenyap, dan apa yang ada di sisi Allah adalah kekal. Dan sesungguhnya Kami akan memberi balasan kepada orang-orang yang sabar dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan.
(97) Barang siapa yang mengerjakan amal saleh, baik laki-laki maupun perempuan dalam keadaan beriman, maka sesungguhnya akan Kami berikan kepadanya kehidupan yang baik dan sesungguhnya akan Kami beri balasan kepada mereka dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan. (Q.S. An-Nahl: 96-97)

Alhamdullilah ya Allah atas nikmat Rizqi yang Engkau berikan.
Alhamdullilah wa Syukurilah..

No comments:

Post a Comment